Saya sebagai warga Bintaro Jaya, sangat bangga dan senang sekali karena adanya perubahan dinamis dan konsep hidup yang mengacu pada Bintaro Jaya . Sebagai pengembang PT. Jaya Real Property, TBK terus mengembangkan sebuah hunian berkonsep ramah lingkungan dan berevolusi secara berkelanjutan.
Bertempat tinggal di Bintaro Jaya sejak tahun 1985, saya telah mengamati apakah benar Bintaro konsisten dengan konsepnya. Ternyata, Bintaro Jaya selalu mengedepankan dan memanjakan warga dengan fasilitas-fasilitas yang dapat menunjang produktivitas kehidupan yang lebih baik. Saat saya sering mengeluh dengan berbagai macam kemacetan dan problem alat transportasi jika harus meeting dengan teman atau relax di hari Sabtu/Minggu di luar Bintaro. Ternyata Bintaro Jaya telah menyiapkan Bintaro Jaya Xchange Mall atau dikenal dengan singkatan BXc Mall.
Kehadiran sebuah pusat perbelanjaan terbesar dan terbaru seluas 25 hektar. Lalu apa istimewa Bintaro Xchange Mall dengan Mall lain? Begitu banyak dan menjamurnya Mall di Jakarta. Tentunya para pengembang dari Mall berpacu untuk menarik pembeli atau pengunjung. Ternyata, konsep yang diusung pun tak jauh berbeda dengan Bintaro Jaya sebagai hunian, yaitu lifestyle centre dengan interactive green area ,mengedepankan gaya hidup peduli dengan lingkungan. Inilah andalan dari Bintaro Xchange Mall.
Penasaran ingin mengenal lebih dekat dengan BXc Mall, saya datang pada hari Minggu siang karena dekat dengan rumah saya. Kawasan ini terletak sangat strategis, di sektor tujuh, dekat dengan Bintaro Trade Center, atau di seberang Titan Centre. Sangat mudah bagi mereka yang berada di sekitar Bintaro karena konsep integrasi transportasi pengembangan Stasiun Intermoda Jurangmangu, gedung perkantoran, pusat belanja, kondominium serta hotel berbintang.
Begitu kaki saya menginjak BXc Mall, rasanya mata memandang ke sekeliling outdoor area yang dijadikan green belt area. Fasilitas pelengkap dan pendukung seperti taman-taman bertema khusus, water feature, panggung, seating area, pedestrian walk untuk pejalan kaki , pesepeda, area jogging ada di sini. Belum lagi ketika mobil saya tiba, segera dapat menemukan “BXc Park” yang dapat terhubung langsung dengan BxcMall. Saya terkesan bahwa masih ada tempat untuk para pejalan kaki, persepeda yang dapat dimanjakan (loveable) dan ingin tetap hidup nyaman di Bintaro (liveable).
Menengok ke dalam BxcMall, ternyata saya mendapatkan hal-hal menarik yang luar biasa.
Saya sedang menikmati outdoor BXc Park |
Arena Ice Skating terbesar di Indonesia
Dikenal atau dinamakan sebagai “Bx Rink” yaitu fasilitas arena ice skating terbesar di Indonesia. BX Rink berlokasi di upper ground Bintaro Jaya Xchange Mall dengan luas arena es mencapai 1.320 m2. Buat teman-teman yang perlu menunggu anak, saudara atau teman lainnya ketika mereka sedang bermain atau latihan Ice Skating, tidak perlu kuatir. Disediakan seluars sekitar 1.000 m2 untuk Food Xchange. Berbagai macam aneka makan siang, malam dengan view yang menghadap langsung ke arena ice skating. Bx Rink juga mempunyai ice skating academy . 20 Pelatih berpengalaman dan bersetifikat ISI Asia merupakan pelatih yang memiliki sertifikat ISI Asia mampu memberikan pelajaran teknik bermain ice skating secara benar bagi semua tingkatan umur.
Wisata kuliner dan belanja yang sangat berbeda
Window shopping di BXc Mall memang benar-benar membuat saya sebagai wanita menikmatinya. Banyak tenant dari nama brand terkenal ada di sini seperti Centro By Parkson Department Store, Farmer’s Market, Fun World, Gold Gymn, Rockstar Gymn, Best Denki Electronic Store.
Wisata kuliner yang mengoyangkan lidah dan sesuai selera saya, ditemukan berbagai macam
Starbucks Coffee, Tator Coffee, Mokka Coffee, Pizza Hut, Marugame Udon, Sushi Tei, Tamani Café, Bakmi GM, Samudra Suki, Pepper Lunch, Aroma Pondok Sunda, Sate Khas Senayan, Kenny Rogers Roasters. Meeting dengan klien atau ngobrol dengan teman-teman di Coffee shops dengan view ke outdoor park, sesuatu yang menimbulkan sensasi tersendiri untuk dinikmati.
Menonton film, menikmati hebatnya film yang disuguhkan dapat dinikmati di Cinema XXI, diikuti dengan makan siang atau malam di Food Xchange.
Akhir pekan di Bintaro Jaya Xchange
Gaya hidup dari semua warga Bintaro telah disiapkan dan dilengkapi di BxcMall. Ikuti jadwalnya dan acara khusus di akhir pekan, BXc Mall akan menghibur kita dengan acara musik akustik dengan genre Jazz di hari Sabtu & Top 40 di hari Minggu. BXc Mall mulai beroperasi pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.
Bintaro telah memiliki ikon baru, Bintaro Jaya Xchange, keunikannya, letaknya strategis, tempat hangout, enjoy the food, have a nice meeting with friend, colleague, client.
Ayo , kunjungi Bintaro Jaya Xchange Mall, bagi yang ingin menikmati, Xplore and Xperience the most enjoyable and excitement Mall in Jakarta Selatan.
Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Penulisan Bintaro Jaya Xchange Blog Writing Competition:
Sumber referensi:
Bintaro Jaya Xchange Blog Writing Competition: